Jumat, 25 Desember 2015

Kesepian


Kesepian

Hai kembali lagi kepada saya @adhityaiska seorang pakar cinta yang sudah mendapat gelar sebagai seorang sarjana S.Ab   atau dibacanya sebagai sarjana anti Baper

(yakin?)

 Yah gelar mungkin hanya gelar

saya mendapatkan gelar ini dari kampus saya UNJ (Universitas Negeri Jomblo)
yah gw ingin membahas tentang kesepian.

Kesepian

gw pernah membaca bahwa penyebab bunuh diri 70% adalah berdasakan kesepian. Kesepian bisa menjadi sesuatu momok yang menakutkan bagi segelinti orang contohnya gw. Bahkan kita masih bisa merasa kesepian ketika kita sering bertemu orang di sekitar kita. Kita tetap merasa kesepian.

Gw pernah baca bahwa banyak komedian yang ternyata strees tingkat tinggi. sialnya bagi Gw adalah gw adalah seorang komedian juga (yeah im writer Komedian). Gw tidak mengharapkan seperti itu. gw rasa ga ada orang yang berharap seperti itu bahkan ketika seseorang berkata ingin sendiri dulu. Gw merasa mereka hanya bersembunyi untuk ditemukan.

Robin Wiliams adalah salah satu komedian yang gw suka. Semua film keluarga yang dia buat membuat gw berpikir bahwa orang seperti dia rasanya tidak akan mengalami yang namanya kesepian seperti dia di film RV gw selalu membayangkan kejadian-kejadian konyol apa yang bisa terjadi selama syuting itu. Tapi nyatanya legenda komedi ini  berakhir dengan bunuh diri

Gw tidak mengharapkan akan berakhir menjadi Robin Wiliams salah satu legenda komedi yang berakhir menyedihkan. Walaupun gw seorang komedian akan tetapi gw ga ingin seperti itu walaupun gw tetap ingin menjadi seorang legenda komedi.




Robin wiliam adalah salah satu contoh kongkret artis komedian yang bunuh diri.

terkadang gw suka mikir apakah nanti pas gw tua apakah gw bakal menjadi seperti dia. yah semakin tua kita semakin sadar semakin susah untuk melihatkan hai. Semakin tua kita semakin sadar bahwa teman yang asli adalah orang yang tahu jelek-jeleknya kita seutuhnya dan apakah kamu seberani itu untuk menunjukannya lagi di depan orang-orang baru.

terkadang kita tidak seberani itu untuk menunjukan kesedihan kita lagi, terkadang sebenarnya semakin dewasa gw takut kehilangan teman-teman gw. Karena gw tahu kita ga bisa terus bersama. Kaya temen gw yang pindah ke luar kota, atau  beberapa orang yang datang dan pergi. Yang bisa kita lakukan hanya bisa menikmatinya terkadang kata beberapa orang ketika yang lain pergi maka akan ada yang datang tapi kalo tidak ada yang datang bagaimana? 


adhitya nugraha iskandar yang sesunguhnya takut akan kesepian


Mungkin gw hanya ga mau  menjadi orang yang datang, singgah dan berakhir menjadi nama yang terlupakan aku tidak ingin itu. aku tidak mau berakhir seperti itu.

I want be special.

At least for you*

*syarat dan ketentuan berlaku

Jumat, 20 November 2015

Adelaide Sky

7-8- 2018 australia. Adelaide

Sambil dengerin lagu adelaide Sky : adhitya sophyan

Kereta di australia memang terkenal agak padat memang kalo sudah jam 5 sore seperti sekarang. Karena memang sudah masuk jam pulang kerja.
Gubrak. Dua laki-laki saling bertabrakan .dengan tidak sengeja bahkan hingga membuat dompet salah satu dari laki-laki itu terjatuh.
Satu laki-laki itu segera pergi dengan meminta maaf kepada seorang pria yang tak sengaja di tabraknya.
Laki-laki itu mengambil dompetnya yang terjatuh dan terlihat sebuah foto gadis yang sedang bermesraan dengan seorang pria disebuah taman hiburan . Dia melihatnya sekilas lalu tersenyum   dan menaruh lagi dompet itu di belakang celana bahannya.  Dan segera berjalan lagi dengan jaket hitamnya.
Memang australia sedang berada di musim dinginnya. Jalan-jalan sudah bewarna putih salju telah menutupinya.
Dia berjalan melewati jalan-jalan itu menuju ke rumahnya. Yang berada di adelaide.

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

10-3-2012 Indonesia, Jakarta

Nama pria  itu adalah varenski atau sering teman-temannya pangil dengan “sky” dia juga merasa senang dengan julukan itu karena “sky” artinya adalah langit sebuah pangilan yang cukup keren mendapat pangilan langit.
Varen adalah anak yang pemalu dan pendiam. Pada masa SMA bahkan mungkin juga sekarang. Tapi walau begitu introvert dan tertutup varenski mempunyai seorang pacar pada waktu itu.
“ski” kata gadis itu memanggil
“iya, kenapa bila ? ” kata varen jawab seadanya
“hmmm kamu kalo mau lulus mau kemana ?” tanya bila penasaran
“ga tau bil, aku masih bingung?
“bingung kenapa sih sayang”
“aku pengen kuliah ngambil kulaih fotografi dan kamu tahu kan yang ada itu di indonesia ga ada Cuma ada di luar negeri”
“hmm ya udah keluar aja sayang”kata nabila menenangkan
“hmmm berarti aku ngorbanin kamu dong”yah kan teknologi makin canggih
“yah engak lah. Lagian kamu kaya dapet aja”
“iya juga sih” mereka berdua pun ketawa
“Kamu sendiri bagaimana bila” tanya sky
“hmmm biasa aku pengen ngambil sastra. Kalo ibu sih nyuruh aku ambil psikolog aja paling UI atau UNJ hehehehehe”
“kamu yakin dapet?” nada varen merendahkan.
“Dapetlllaahh” gerakan nabila sambil melihat dan mencubit varen.
Varen hanya pasrah terhadap tindakan nabila.


Selasa, 03 November 2015

Home

Entah kenapa gw pengen nulis tentang zona nyaman ini karena menurut gw ini yang gw sedang alami beberapa bulan belakangan.

Waktu pertama kali gw mau masuk BNPB gw merasakan suatu sensasi senang dan juga takut.
Senang karena setelah berkali-kali lontang-lantung yang ga jelas akhirnya gw bisa kerja juga dan gw menjadi PNS dimana itu juga merupakan mimpi bagi beberapa orang akan tetapi gw juga takut  Kenapa gw takut karena katanya gw mau pindah ke Sentul.

Yah gw bekerja di sentul. Kenapa gw bekerja di sentul mungkin karena gw bandel. Iyah jadi kata nyokap gw kalo gw bandel nanti gw di sentul..

sentil nyyiinnggg...

Senin, 31 Agustus 2015

hal biasa

Laki-laki itu masuk sebuah tempat makan memesan makanan yang biasa dia pesan lalu dia duduk di tempat biasanya dia duduk.

biasanya

dia tak pernah sendiri

Biasanya

laki-laki itu akan berjalan dengan teman wanita disampingnya.

Biasanya

Sang laki-laki akan selalu memesankan pesanan yang sama dengan sang wanita itu

Biasanya

Dia akan tertawa dengan senang dengan teman wanitanya

Biasanya

Sang laki-laki akan membantu makanan dengan sang wanita

Biasanya

Sang wanita kan menyuapi sang laki-laki

Biasanya

Sang lak-laki akan membayar makanan sepenuhnya akan tetapi terkadang sang wanita yang 
membayar

biasanya

Dia akan terlupa kunci motornya dan akan diomeli teman wanitanya

Biasanya

Dia akan dimarahi akan tetapi dia akan tetap tersenyum dengan senangnya.
Pelayan yang sudah afal dengan dirinya mulai menawarkan menu makan kepadanya dan dia mulai berkata

“tak biasanya”


Terkadang sesuatu yang “biasa”nya yang membunuh manusia secara perlahan dan dengan pasti.

Minggu, 05 Juli 2015

Main-Main



“Ikut turnamen futsal yuk pak?” kata gw sambil membawa selembaran

“Ahh males nanti kuku bapak yang abis pedicure patah” kata dia sambil menunjukan kukunya yang 
memang terlihat lentik sekali dengan kutex warna pink yang serasi.

“Main-main aja pak ?” tanya gw pantang menyerah

“kaya anak kecil aja main-main.” Kata-kata bapak yang berusia mungkin telah mau memasuki usia 40. Yang meloyor pergi setelah berkata seperti itu.

Hmmmmmmmmmmmm

Setelah mendapatkan penolakan itu kadang gw suka berpikir kenapa kebanyakan orang dewasa tidak pernah mau lagi diajak untuk bermain. padahal menurut gw main-main itu bukan hal yang jelek . yah kecuali dia maen cewek. Itu baru konotasinya jelek banget
ok acuhkan

pagi ini gw membaca sebuah qoute yang mengingatkan gw akan sesuatu

 “kebanyakan manusia mati pada usia 25 tapi baru dikubur di usia 75”

Maknanya bermakna dalam buat gw. seolah berkata manusia setelah di usia 25 mati karena terikat oleh kerjanya dia. dia lupa untuk menjadi manusia utuh yang sebenarnya.

Emang manusia utuh yang sebenarnya bagaimana dit ?

Yah tentu saja yang mempunyai dua kaki, dua tangan dan 32 gigi dan semacamnya.

Yeahh itu mah manusia normal biasa kampret

Bercanda-bercanda. Tidak utuh sepenuhnya adalah karena mereka lupa untuk “bermain”
Ada satu ilmu yang pernah gw ajarkan kepada murid-murid gw . dan gw ingin sebarkan kepada semuanya yaitu adalah tentang bermain.

Manusia pada hakikatnya memang dibilang sebagai homo sapien atau sering dibilang adalah mahluk yang selalu ingin tahu. Makannya manusia belajar. Riset dan semacamnya karena pada dasarnya begitu akan tetapi ada yang sering lupa diajarkan oleh para guru-guru dan pengajar lainnya. Adalah bahwa manusia juga sebenarnya adalah mahluk homo ludens.

Yah manusia adalah suatu mahluk yang selalu ingin bermain. itu makannya gw selalu percaya dengan sebuah qoute you never too old for playing  karena itu memang adalah kita.
Justru manusia kalo berhenti bermain berarti dia bukan manusia lagi.

Dari adhitya nugraha iskandar “Trust me I’m  S. Pd”


Jumat, 12 Juni 2015

Ananda Dian


Namanya adalah ananda dian.

Yah dia adalah orang yang berada di depan gw sekarang. Yah dia sedang berjalan dengan seorang lelaki disampingnya berjalan dengan sangat perlahan sangat angun dalam merah muda yang dia kenakan.

Entah waktu itu dia yang berjalan sangat lambat atau mungkin waktu yang seolah berhenti di depan gw. Yah dia seolah berhenti di depan gw.

Dengan sangat angun dia berhenti. Dan saat dia berhenti entah kenapa bayangan tentang masa lalu kembali muncul di dalam kepala gw.

17 tahun yang lalu

Selasa, 02 Juni 2015

Ujang


Ujang adalah sebuah nama dari pemuda yang akan ceritakan ini. Dia adalah pemuda sederhana dengan bergaya apa adanya yah dengan tinggi 170 Cm dan berat badan sekitar 60 kilo gram(entah kenapa perkenalan layak memperkenalkan petinju kelas ringan) yang sedang memegang barang-barangnya. Yang akan dia bawa ke kota.yah ujang sedang berusaha mentaruhkan nasib di ibukota.
Perjalanan menuju ke kota ini terjadi ketika percakapan terjadi di sebuah bibir sungai antara ujang dan wanita idamannya yaitu mawar (bukan nama samaran ).

Sebuah tempat biasa mereka membicarakan hal-hal sepele.

“tahu ga abang itu kalo ngupil kadang suka pake 5 jari loh” kata ujang bangga dan diikuti oleh wajah cengok sih mawar.

Yah di tempat itu si mawar dan ujang menghabiskan hari-harinya dan kali ini
Dan kali ini rasanya adalah percakapan serius antara si ujang dengan mawar. Mawar adalah wanita yang merupakan salah satu idaman cowo di kampungnya.

“Hmmmm kang”kata mawar pelan

“Iya war”ujang membalas

“Kang ujang ga berniat pergi ke kota apa?”

“Ga tuh war emang kenapa?”

“Lelaki-lelaki  dari desa kita aja udah banyak pergi ke kota kang untuk mencari uang disana”
“Yah kalo mencari uang aja kan bisa disini. Abang bisa nanam padi atau sekedar nernak sapi atu neng”

“Tapi kan disana bisa cari uang yang lebih banyak daripada di desa atuh kan”

Hening agak lama sampai mawar melanjutkan percakapannya lagi

Minggu, 19 April 2015

The meaning of love


Sebagai seorang pakar dalam masalah percintaan karena emang basic gw kuliah diUNJ universitas negeri jomblo dimana syarat utama masuk kampusnya adalah jomblo dulu..
Setelah jomblo anda akan menjalani berkali-kali jatuh cinta dan berkali-kali kandas dalam universitas negeri ini sehingga anda akan menjadi seorang jomblo yang berkualitas.
By the way gw ga mau ngomongin tentang kampus.
Gw mau gomongin tentang.

"love"

 apa arti cinta menurut lu sih..
mungkin tulisan kali ini dibuat karena masalah sepele teman gw kita sebut saja udin..
dia pernah ngebuat status tentang "bahwa cinta yg indah itu cuma ada di ftv"
dan gw bilang “dia ga pernah ngerasain cinta”

dan akhirnya gw tau bahwa ucapan gw itu salah.

berarti cinta itu ga indah dit...

Minggu, 12 April 2015

nasi padang

Nasi padang.
“Makan disini apa dibungkus mas” tanya mas-mas yang berambut belah pinggir yang juga sudah afal dengan gw.

“biasa makan dirumah” jawaban gw sekenanya.

Yah itu adalah jawaban gw atas pertanyaannya yang tadi.  tapi tidak menjawab pertanyaan gw tentang paham kenapa nasi padang lebih banyak kalo dibungkus Atau kenapa orang ada yang nempelin sticker helo kity tapi semobil-mobilnya atau kenapa abang tukang nasi padang ini sangat semangat ngelayanin cowok  ?

 yah sudahlah.

Yah belakangan ini gw kecanduan nasi padang. Dan belakangan ini juga gw sering ngeliat orang dijalan naek motor bukan pake helm malah pake sorban ngakunya orang islam. Padahal orang pake sorban belum tentu orang islam. Contohnya picolo bukan orang islam. (yah ini adalah contoh paragraf perbandingan yang tidak baik karena tidak membandingkan kalimat pertama)

Ok balik lagi ke nasi padang. yah karena ada beberapa hal sih yang membuat gw jatuh cinta. Pertama dia cakep, pengertian dan baik hati (lagi-lagi kalimat penjelas yang salah taroh)

Ok yang benar ini alasannya. Depan rumah gw  ada rumah makan padang.terus Emang nasi padang
rasanya enak Harganya lebih murah dibandingkan yang lain (yah seengaknya cukup 8000) Itu mungkin yang nyebapin badan gw jadi gemuk.*mulai melihat perut

Kata beberapa temen gw kebiasaan hidup gw udah ga baik. Dan bisa merusak kesehatan.
Yah gw bahkan sudah mengalami fase dimana namanya kecanduan.

 “kecanduan”


Kecanduan adalah masa dimana ketika lu udah ketergantungan akan sesuatu itu. Banyak orang yang kecanduan game, makanan, dan rokok.setiap orang mempunyai kecanduan masing-masing.
Dan bagaimana layaknya seorang pecandu. Itu selalu berakhir ga baik.
Termasuk kecanduan Cinta.

kalo dicari di google kata kecanduan
cinta memiliki peringkat pertama keduanya COC.




Cinta adalah sesuatu yang membuat ketagihan. Yah kau selalu ingin merasakannya.

Yah gw juga pernah merasakannya pada seseorang. Gw pernah mengalami kecanduan yah beberapa kali gw mengalami candu cinta. Rasanyaakan sangat senang kalo orang yang kita sukai SMS kita atau akan terasa sangat senang jika dia tersenyum kepada kita.

Beruntunglah para pecinta yang mendapatkan cintanya akan tetapi tak semua orang mendapatkan Cintanya. akan tetapi bagaimana dengan orang yang ditolak. Yah saat orang ditolak  Di masa itu orang akan terlihat sangat menyedihkan. Yah menyedihkan lagi adalah bahwa obat dari rasa candunya adalah sesuatu yang tidak bisa dimilikinya.

Dan untuk orang-orang yang kecanduan cinta saya Cuma ingin memberi tahu saja seperti kecanduan-kecanduan lainnya ada masa dimana kau harus berhenti ketika cinta itu sudah melebihi dosisnya yah ada masa kita harus membunuh perasaan yang sedang berapi-api. Kau harus mengubur perasaan itu hidup-hidup.

Karena ketika satu mati akan lahir perasaan yang baru di duniamu. Mungkin dari kecil dan akan membesar bersama. Atau mungkin nanti kau harus membunuh perasaan itu lagi. Tapi jangan takut untuk membunuh perasaan lagi karena akhirnya akan ada masa perasaanmu akan hidup bahagia selamanya ketika dengan orang yang tepat.

Saya adhitya nugraha yang terinspirasi menulis setelah liat bungkus nasi padang. Ok setelah melihat perut saya.

Ps.( setelah lama nulis romance rasanya nulis komedi jadi kehilangan sentuhan yah maklumin aja lah)


Rabu, 01 April 2015

Mahluk tidak konsisten.



Konsisten
1. tetap (tidak berubah-ubah); taat asas; ajek;
2. selaras; sesuai: perbuatan hendaknya -- dng ucapan

Kita tentu sangat benci terhadap orang yang unkonsisten dengan omongannya.
misal dia datang janji jam 1 akan tetapi dateng jam 3,misal bilang ga laper kalo makan nambah dua piring Atau dia bilang kamu yang terakhir tapi nyatanya kamu Cuma sementara.

Rasanya senang memang jika kita menemui orang yang konsisten karena setidaknya kita akan mengetahui apa yang akan dialakukan akan tetapi semua orang adalah mahluk yang un konsisten.  gw adalah orang yang merasa bahwa ternyata manusia adalah mahluk yang paling unkonsisten dengan omongan masing-masing.

Minggu, 22 Maret 2015

DOA


Genjotan demi genjotan terus dilontarkan untuk menuju tempat tujuan yang pengen gw capai yaitu pulang. Gw merasakan sangat kelelahan waktu itu rasanya gw pengen bilang “akhirnya gw tahu kenapa orang bilang kalo berangkat jam setengah 6 untuk ke car free day itu udah telat banget” karena kalo pulang lebih dari jam 9 itu panas banget.

Yap gw waktu itu baru pulang dari car free day waktu itu jam 11. Yap dimana matahari masih semangat-semangatnya menyinari dunia. Gw juga melihat beberapa pengendara sepeda berhenti untuk ngaso dulu. Di setiap circle K atau sevel yang ada.

Rasanya gw berdoa kepada tuhan. Untuk segera hujan aja. Ya allah tolong hujan yah allah. Dan ternyata doa gw sama sekali tidak terkabul.

tapi nyatanya matahari malah bersinar lebih panas dari sebelumnya hingga akhirnya gw berhenti mengkayuh dan akhirnya berhenti di salah satu mini mart.

Hmmm gw berhenti dan meminum air mineral yang gw beli.

Yah kejadian ini sama seperti waktu itu gw rasa.

Waktu itu gw adalah anak SMA kelas 2 yang menaksir teman dibelakang bangku gw. yah gw udah seperti di film “you are the apple in my eyes”. Gw terkadang juga suka sekali maen ke rumahnya. Yah tapi hanya gw yang tahu.

Gila lu penguntit yee

ga bukan gitu atuh..

Yah terkadang gw joging setiap minggu pagi atau hanya sekedar melewati rumahnya di malam hari dengan motor. setelah Melewati rumahnya terkadang berhenti sejenak. Beristirahat sekitar 10 menit sambil menunggu-menunggu dan berdoa sebuah keajaiban bisa terjadi.

Yah sebuah keajaiban bahwa dia keluar dari rumahnya dan melihat gw sedang kelelahan atau melihat gw dan bertanya sedang ngapai  gw disitu malem-malem? tapi itu tak pernah terjadi. Yah yang 

pernah hanya mendengar sebuah suara dari dalam rumahnya lagi bercakap-cakap dengan ibunya atau lagi bertengkar dengan adiknya.

Kegiatan ini terus gw lakukan dan berhenti ketika dia mempunyai cowok baru yang juga merupakan teman sekelas gw.

Yah menyedihkan memang Akan tetapi entah kenapa bagi gw itu juga sangat menyenangkan. Waktu itu terkadang gw berpikir bahwa tindakan gw sangat kekanak-kanakan padahal waktu itu gw udah kelas 2 SMA. Akan tetapi waktu itu juga gw merasa gw tulus.

Depan rumahnya adalah salah satu tempat gw berdoa paling tulus kepada tuhan untuk memohon keajaiban walaupun doa itu terkadang tak pernah terwujud. Tapi gw ga pernah berpikir buruk tentang doa gw yang tak dikabulkan gw yakin tuhan mendengar doa gw.

Yah memang beberapa doa sengaja oleh tuhan tidak untuk dikabulkan yah tuhan maha tahu yang dibutuhkan hambanya.

Yup itu cerita gw.

Ps : Akhirnya setelah berhenti sebentar cuaca tiba-tiba menjadi sedikit mendung.








Senin, 16 Maret 2015

Muse


Hmmmmm entah kenapa setelah mengetahui ini.
 gw jadi inget dengan sebuah quotes


“ada dua cara untuk menjadi sukses.
1. Jangan mengasih tahu semua yang kau tahu
2. -----------------------------------------------------------------”

Quotes yang gw baca di 9 gag.  Yah menurut gw ini bener semua penulis juga melakukannya merahasiakan sumber inspirasi mereka masing-masing.

Hmmm sebelum lebih lanjut membahas ini gw ingin memberitahu dulu tentang apa sih itu MUSE. Yah nama dari band ingris. Kalo lu bilang begitu yah bener tapi bukan itu yang pengen gw bahas. Muse menurut mytologi adalah dewi inspirasi atau merupakan sumber inspirasi bagi semua orang dari Muse. Muse adalah anak-anak zeus yang berjumlah 9. Yaitu kaliope, kleio, erato, euterpe, melpomene, polhymnia, terpischore, tjeleia, urania.

Dan untuk para penulis zaman sekarang mungkin ada penjelmaan dalam dewi-dewi itu kedalam bentuk manusia. Akan tetapi beberapa penulis merahasiakan. Yah bahkan kalo ada yang menyebut tidak begitu detail. Yah seperti stephen king yang berkata bahwa “Traditionally, the muses were women, but mine’s a guy; I’m afraid we’ll just have to live with that.”

 Yah beberapa orang tetap merahasiakannya muse dan hanya mengumbar kebiasaan-kebiasan dalam menulis seperti  Virginia wolf misalnya menyisihkan 2 setengah jam paginya untuk menulis. Dewi lestari menyewa kamar selama sebulan.

Hanya beberapa kebiasaan yang sehari-hari bukan yang dasar kenapa mereka lakukan itu atau gampangnya mereka tidak mengumbar Muse mereka.
Akan tetapi kali ini gw ingin membagi salah satu muse gw. kepada pembaca blog gw. karena menurut gw dia memang layak.

Namanya adalah rhino setyadi..

Wooe its so gay your inspiration from a guy.

Jika lu pengen melakukan itu lakukan aja. Its ok.

Kenapa gw bilang dia adalah inspirasi buat gw karena dia memang sangat amat lucu. Baca aja semua tweetnya tentang nyinyiran dia terhadap beberapa orang yah sebenarnya Cuma 3 orang marshanda,fatin sama aurel. Menurut gw ketiga wanita itu adalah musenya dia karena tiada hari tanpa nyinyirin dia.

Yah gw nemu  sih rhino  setyadi ini juga darimana ya. Ga tau gw lupa. Mungkin dari www.nyinyir.com yang dia buat. Atau dari tweetnya yang kebanyakan nyela orang. atau dari blog traveling yang dia punya yang judulnya ninoynino.blogspot.com

Yah entahlah

Tapi kenapa hari ini gw menuliskan tentang dia.

Kenapa gw tidak seperti penulis-penulis lain yang juga merahasiakan muse mereka. karena gw baru tahu bahwa sih rhino setyadi ini sudah meningal. Meningal bulan september lalu.

Yah mungkin ini semacam penghormatan gw aja kepada dia. yah lucunya juga dia mungkin ga kenal gw. dan mungkin hubungan emosional gw hanya seperti pembaca dan penulis lainnya. Akan tetapi dari beberapa tulisanya gw merasa sudah mengenali dia.dan gw juga termasuk orang yang sedih karena hilangnya dia.

REST IN PEACE BRO





Rabu, 11 Maret 2015

Ketekunan.

Dari semua orang yang pernah gw hadapi ada beberapa orang yang sangat gw males banget hadapin.
Yaitu adalah orang yang “meremehkan cita-cita orang lain” atau “merendahkan kerja keras orang lain” yah gw sangat males sama orang yang seperti itu.

waktu gw SMA gw termasuk orang yang bertemen sama siapa aja. ( yah sebenernya hanya kepada cowo-cowo aja sih kalo sama cewe-cewe cakep gw pasti hanya diem  soalnya ga pernah diajak ngomong ).

Gw berteman dari kutu buku sampe anak futsal. Dan yang paling ga gw suka adalah ketika orang atau teman gw berkata “kasihan yah masa mudanya nanti kalo dikenang hanya berisi tentang pelajaran aja”

Atau ketika gw kuliah ada temen gw yang berkata “ya elah dit yang lulus duluan belum tentu sukses duluan” kata beberapa teman gw yang belum lulus 

Atau ketika kemaren gw sedang berkeliling mencari kerja kemarin. Gw berada di sebuah job fair dimana ada sebuah motivator yang kata-katanya begitu sangat tidak gw setujui dia berkata bahwa “jadilah orang yang spesial. Jangan mau jadi orang yang bercita-cita biasa-biasa aja kayak kalian sekarang ini”

Yah kadang gw kesel dengan orang-orang itu.

Maksudnya yah waktu SMA gw adalah anak yang benar-benar tengelam dalam kesenangan bermain sepak bola dan beberapa teman gw yang merupakan kutu buku sedang asik sedang belajar ditemani oleh buku-buku mereka. Yah mereka tampak tidak menyesali akan pilihannya menghabiskan masa mudanya dengan buku.

Setiap orang mempunyai bakat yang berbeda-beda itu juga yang menyebabkan hasil dari suatu barang kadang juga berbeda-beda dan tidak akan sama.

Itulah arti dari kata ketekunan.

Dan gw tidak akan meremehkan hal yang mereka tekuni jika itu pun berbeda dengan apa yang gw pilih. gw juga ga akan terlalu sombong pada bakat gw. Karena pada dasarnya gw percaya bahwa manusia itu ga boleh terlalu sombong dengan bakatnya karena itu hanya membuat sebuah ketekunanya jadi sia-sia.

Minggu, 01 Maret 2015

teruntuk kamu yang berhati baik

Teruntuk para bloger-bloger yang mungkin bisa mempengaruhi beberapa pola pikir orang.

Anak-anak zaman sekarang.

Kalo gw tunjukin foto dan disitu ada gambar anak kecil lagi pacaran pasti kalian bakal kesel dan berkata apa maksudnya nih orang.

Yah karena kalian adalah orang yang tidak setuju dengan pembullyan terhadap mereka. Dari kalian bahkan berpendapat bokap kita nyeramahin kita karena dulu kita bandel. Dan sekarang kita nyeramahin bocah karena mereka bandel.

Beberapa dari kalian mengangap kita ini Udah BEDA ZAMAN.

Wiihh hebat padahal kalo di geografi 1 zaman itu bisa lebih dari jutaan tahun. ( trust me gw orang geografi (setelah ngetik ini gw lansgsung searching internet))

Tapi udah lah bukan itu esensinya yang gw mau bahas. Dari waktu gw kecil sampe gw gede bisa dibilang dewasa. Kalo ada orang ngasih duit kepada orang yang ga mampu itu tetep disebut kebaikan sampe sekarang. Dan dari dulu sampe sekarang kalo ada orang yang ngebunuh orang satu keluarga dengan cara nusuk-nusukin pake paku dan palu sambil nyongkel-nyongkel mata itu adalah kejahatan (sory agak pshyco gitu biar dapet esensinya) bahkan gw rasa itu tetep kejahatan di zaman orang baru nemuin paku.

Maksudnya apa nih  lu nulis beginian.

Ok sabar dulu.

Dunia kita sekarang makin lama makin sangat nyaman untuk ditingali. Yah semuanya apa-apa ada. Informasi tingal cari internet. Makanan tingal cari mini market. Rumah tingal nyari kos-kosan banyak. Yah zaman sekarang semua jadi jauh lebih mudah.

Tapi sayangnya kenyamanan tidak pernah bisa membuat manusia menjadi mahluk yang lebih baik. Terkadang hanya membuat mereka menjadi sedikit arogan,manja, dan lain-lain.

Dan ternyata yang hanya bisa membuat orang menjadi lebih baik adalah kesulitan-kesulitan yang menempanya.

Terus apa?

Untuk kamu yang mungkin dulu bosan mendengar ceramah orang tua sampe muak dan dulu merasa sudah beda zaman orang tua dengan zaman mu. Dan sekarang zaman anak mu berbeda dengan zamanmu. Itu BENAR.

Tapi ingat bahwa kebaikan dan kejahatan itu tetap mempunyai nilai yang sama.ga berubah walau berbeda zaman.

Dan beberapa orang tua menasehati kita karena percaya deh mereka mempunyai wawasan lebih luas dibandingkan kita waktu kecil. Dan mereka selalu bertujuan untuk mengajarkan kita kebaikan.
Yah ga pernah kan lu denger orang tua nasehatin lu

“ok setelah kau cekik dia sampai pingsan baru kau timpuk dia pake batu ini nak”

Mereka mencoba melindungi kita.
Dan sekarang saatnya kita melindungi mereka (baca adek-adek kita)

Dan untuk kamu yang pernah berkata “pernah bayangin ga rasanya jadi mereka masih kecil tapi di bully dengan begitu dashyatnya”
Percaya deh sama gw.

Kalo mereka ga dibully mereka ga tahu bahwa tindakan mereka salah, dan saat dibuly juga mereka akan tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik dan kuat.ok ga jamin juga sih. Tapi beberapa langkah pahit adalah pendewasaan bagi seseorang

Yah gw juga mengerti pola pikir kalian. Kalian orang-orang baik Tapi gw hanya tidak setuju. Dan berharap kalian bisa menambah pandangan dari statement saya.

Udah itu aja kalo kalian mau debat.
Gapapa saya ladenin.
toh saya  juga ga pengen kalian langsung setuju.
Tapi seengaknya kalian mengerti pola pikir saya..





Kamis, 26 Februari 2015

Suhu Yo : Misteri rumah warna putih.


‘Dit” kata suhu yo dengan nada sedikit pelan yang menyambar suara yang berasal dari ruang baca buku suhu yo. Dia menutup sebuah novel yang dia baca dalam sebuah ruangan yang dipenuhi oleh buku-buku tua beberapa ada yang juga sering dia baca akan tetapi kebanyakan novelnya berisi penulis-penulis orang tua.

“kau tahu apa yang membedakan penulis muda dan tua” kata suhu yo melanjutkan percakapan tadi. “entahlah” kataku menjawab pertanyaan suhuyo sambil memakan makanan pagiku. Yah waktu itu masih sangat pagi sekitar jam 6an. Dan suasananya sangat dingin  di daerah cibinong ini. Karena hujan juga tak berhenti-henti  waktu itu. baru di pagi hari sekitar jam 4 itu berhenti hujanya akan tetapi dinginnya tetap terasa

TOK..TOK..TOKK..

Waktu masih pagi buta akan tetapi sudah ada orang yang mengetok pintu di depan suhu yo.

“SUHU..SUHU” suara ketokan yang dipercepat dengan memperkeras suara. Yah ada apa ?
“Ada orang pingsan suhu” Kata beberapa warga di pagi hari itu yang sambil memeluk seorang pria berbadan kecil itu.

“bawa dia masuk” kata suhu yo yang mulai segera menyuruh orang itu segera membawanya ke kasur gw pun segera membantu mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan oleh suhu yo. Pria ini tidak kenapa-kenapa karena baju hangat yang dia pakai. Setelah dia telah dirawat akhirnya suhu yo mulai bertanya-tanya tentang perihal orang ini dari orang-orang yang membawa.

“Kutemukan dia di daerah rumah hantu yang sudah dihancurkan” kata orang itu.

“ini pasti perbuatan hantu suhu”

“menarik kata suhu, lalu apa lagi yang kau temukan?”

“aku menemukan uang sebanyak 25 juta di tangan pemuda ini”

Orang itu akhirnya menyerahkan uang itu kepada suhu yo. Suhu yo menerimanya tapi saat menerimanya orang itu dengan muka ketakutan berkata jangan-jangan ini adalah ulah “si hantu kaya raya itu”

“jangan takut, lebih baik kau antarkan kami ke tempat kau menemukannya” kata suhu yo sambil  menaruh uang itu di atas meja.

Akhirnya kita berjalan menuju tempat kejadian. Yah terlihat sebuah sisa-sisa bangunan yang berwarna putih.

“Dimana kau menemukannya”

“di halaman itu suhu yo. Waktu itu aku sedang mau kesawah akan tetapi aku melihat dia berbaring disitu lalu aku memangil warga untuk membantu ku”

“menarik”

“suhu kalo boleh aku mau pergi suhu ke ladang lagi” kata orang yang mengantarkan akan tetapi mereka langsung lari terbirit-birit rasa rasa takut membuatnya seperti itu. Yah tempat ini dulunya adalah sebuah rumah. Rumah putih yang besar. Akan tetapi yang punya rumah meningal di dalamnya karena serangan jantung. Akan tetapi tidak ada orang yang membawanya keluar. Setelah 2 bulan lebih akhirnya baru ada orang yang masuk untuk memeriksa karena dia merasa curiga dengan rumah ini. Dan dia mendapatkan orang kaya ini telah berubah jadi mayat busuk yang telah dikerubungi oleh belatung.

Konon katanya setelah kejadian itu.Banyak orang yang mendengarkan suara orang kesakitan dan juga jeritan di tengah malam. Maka akhirnya rumahnya di hancurkan oleh warga.

Suhu yo pun mulai sedikit menekuk mukanya. Yah muka yang aku sebagai muridnya sudah sangat afal ketika dia sedang asik menyelidiki sesuatu. Dia melihat sekeliling  Lalu setelah puas menyelidiki tempat kejadian itu maka dia mengajak ku untuk balik ke rumah lagi.

Setelah sampai di rumah ternyata pemuda itu juga belum bangun.
Akan tetapi suhu yo. Menyuruh untuk segera menyiapkan makanan yang banyak karena sepertinya dia akan sangat kelaperan. Dan jam pun sudah menunjukan jam 12 siang baru akhirnya pemuda itu terbangun dari tidurnya.
Pemuda itu terbangun melihatku dan juga suhu yo.

“dimana ini ?” teriak pemuda itu

“tenang anak muda. Aku suhu yo dan di samping kiriku adalah sahabat baik ku adhit. Aku adalah tabib di desa ini” kata suhu yo berusaha menenangkan

Setelah dia tenang.

Suhu yo lanjut berkata “ ok kau tidur dari pagi hari sepertinya kau mulai lapar ya kan, mari kita makan dulu anak muda” pemuda itu makan layaknya orang yang sedang kesurupan dia makan banyak sekali.

Akhirnya di makan siang itu kita tahu bahwa pemuda ini bernama adalah rudi seorang tekhnisi kelistrikan dan bangunan juga.

“ok rudi sekarang jika boleh aku bertanya bagaimana bisa seorang tekhnisi kelistrikan yang juga merangkap bangunan bisa  tidur di rumah yang sudah di bongkar”

“apa aku tidur di rumah yang telah dibongkar”

“yah kau tidur disana dan dibawa kesini oleh warga yang menemukanmu”

“aneh rasanya aku hanya teringat aku tertidur dalam sebuah rumah besar berwarna putih tapi katamu aku tertidur di rumah yang sudah di bongkar”kata laki-laki itu.

Entah kenapa kata-katanya membuat akau merinding mendengarkanya.seolah-olah apa yang di bilang warga itu benar bahwa ini merupakan pekerjaan dari “hantu orang kaya” itu.

“beberapa orang menyebutnya sebagai rumah hantu” kata suhu yo dengan santai

“ohh ini semua masuk akal sekarang. Jadi ini perbuatan hantu bukan”kata rudi

“entahlah”kata suhu yo dengan santai

Hening dan diam yang lama Tiba-tiba suhu yo bertanya lagi.

“oke kita lanjutkan ceritamu lagi rudi, bagaimana kau bisa berada dirumah putih itu ? ”

“Agak panjang rasanya dan bahkan kalo aku ingat-ingat rasanya seperti mimpi tapi kejadian ini baru saja terjadi kemarin. Waktu itu hujan deras sekali dan dia datang kepadaku setelah akau baru saja mau menutup pintu toko ku. Lalu datang kehadapanku dengan sebuah mobil mercy yang sangat mahal. Lalu keluarlah datang pria dengan setelan rapi ala orang kantoran. Dengan mengunakan celana bahan berwarna kremm dengan kemaja biru dengan vantovel yang mengilap datang kerumahku.Umurnya jika menurut tebakanku adalah 50 an”

“halo pak rudi”  

Nada bicaranya sangat halus dan tegas bentuk mukanya lonjong diikuti oleh senyuman yang sedikit terlalu lebar. Yah senyum yang berusaha menutupi kejahatan. yang membuatku jadi merasakan sedikit ketakutan

“iya”

“aku adalah pecinta tanaman namaku adalah Mardiyansah dan aku butuh anda untuk memperbaik rumah kaca yang berada di tempatku”

“baiklah kalo begitu berikan alamatnya maka aku akan datang besok”

“ohhh tidak bisa aku membutuhkan anda sekarang juga”

 “tapi aku sudah tutup”

“aku akan bayar mahal pak rudi 25 juta untuk segera memperbaiki rumah kaca ini”

Sebenarnya aku takut dengan pria ini. Karena aku merasakan ada yang dia sembunyikan dan berniat tidak mau mengambil pekerjaan ini tapi Uang 25 juta telah mempengaruhi pikiranku. Biasanya untuk memperbaiki sebuah rumah kaca aku hanya dibayar sekitar 2,5 juta.bayaran 10X lipat ini sungguh mengodaku

“baiklah. Tapi aku mau bertanya kenapa kau mau membayar begitu mahal diriku hanya untuk memperbaiki rumah kaca ini”

“pak rudi sekarang ini beberapa hari hujan terus menerus membuat rumah kaca saya rusak dan tanaman-tanaman hias saya yang bernilain jutaan sampai puluhan juta bisa mati karena hal ini”

Alasanya sangat logis akupun menerimanya waktu itu maka aku segera membawa kotak peralatanku dan segeralah aku duduk di belakang mobil mercy itu akan tetapi ada sekat antara kursi deoan dengan belakang. Akan tetapi aku tak memasalahkannya.

Sebenarnya aku ingin sekali terjaga akan tetapi entah karena waktu itu dingin atau kenapa aku tertidur sangat lelap sekali. Ketika aku tersadar aku sudah berada di depan rumah putih yang sangat besar.

Lalu aku pun dipersilahkan masuk.

Akan tetapi di dalam rumahnya terdapat beberapa tanah di dalamnya.lalu pak mardi pun menunjukan tempat dimana aku harus mengerjakan rumah kaca itu. Waktu itu aku melepas semua jaketku dan meminjam jaket hujannya. ternyata rumah kaca yang harus dikerjakan olehku sangat besar. Dan itu memerlukan waktu yang lumayan cukup lama akan tetapi dengan kemampuanku aku bisa menyelesaikan beberapa hal ini dengan 4 jam kerja”

“apa kau menemukan sesuatu yang janggal?” tanya suhu yo menyela cerita dari rudi.

“Yah ada. aku menemukan beberapa hal yang sedikit menganjal yaitu beberapa tanaman yang seperti asoka jambon. Beringin putih saja yang berada di dalam tak kutemukan tanaman yang kira-kiranya sangat mahal waktu itu.

Tak kutemukan anthurium, gelombang cinta atau euphorbia. Tanaman-tanaman yang sekiranya mahal.”

“dan yang lebih aneh lagi dia bapak itu selalu melihatku tatapan yang berisi penuh kecurigaan dan setiap melihatku dia akan selalu tersenyum manis tapi aku tahu bahwa itu adalah kebohongan”

Dan setelah selesai aku lalu masuk lagi ke dalam rumah itu. Pria itu mempersilahkan ku untuk istirahat dan memberiku makanan waktu itu sudah mendekati jam 3 pagi. aku pun yang merasa kelelahan ingin merebahkan badan Lalu dia mengantarkanku ke sebuah ruangan yang berada diatas. 

“terima kasih Rudi sekarang istirahatlah” lagi-lagi aku merasakan sensasi yang sama semua perasaan inderaku melayang. Dan begitu tersadar aku sudah berada di hadapan kalian.

Aku sama sekali tak mengerti apa yang terjadi.

Pikiranku menjadi merinding mendengar cerita yang dia ceritakan. Seolah-olah itu adalah kisah hantu orang kaya yang menginginkan rumah kaca berdiri entah bagaimanapun.

“Kau masih terlihat shock rudi lebih baik kau tinggal disini dulu dan ini adalah bawaan yang menjadi milikmu” Suhu yo memberikan uang yang tadi dititipkan ke warga. Rudi sangat senang sambil menghitung hasil uang yang telah dia dapat.

Tapi muka suhu yo masih tertekuk kaku. Seperti ada beberapa pikiran yang menganjal hatinya. Dalam diam akhirnya dia bertanya lagi kepada rudi.

“rudi apakah yang anda mimpikan saat anda tertidur sehingga dapat rejeki sebanyak ini” kata suhu yo.

“tidak ada sama sekali”

“Maksudku hari ini?” tanya suhu yo memastikan

“tidak ada sama sekali”

Wajah suhu yo tiba-tiba senyum lebar.

“Dit gw akan berkeliling sebentar Hari ini. Tolong kau dirumah aja rawat dia dengan benar” Suhu yo pun keluar.

Dia pun pergi dan pergi yang cukup lama yah itu sudah hal biasa bagi dia.
Jam sudah menunjukan larut malam tapi dia juga belum kembali.akupun tertidur.
Dan besok paginya ketika aku ingin membuat sarapan. Suhu yo sudah duduk dengan sambil membaca majalahnya tampangnya sudah tak seserius yang kemarin. Seolah dia telah menemukan jawaban atas semua misteri ini.
Rudi juga sudah turun untuk sarapan.
Saat kita bertiga muncul.akhirnya suhu yo berkata

“rudi lebih baik kau menyerahkan uang itu ke polisi”

“apa maksudmu. Itu uangku”

“yah aku tahu tapi apa kau tak merasa janggal. Dengan semua hal itu”

“Lihat ini rudi” Kata suhu yo sambil mengasih koran kepada rudi

Di koran itu tertulis “seorang teknisi muda hilang setelah dijemput dengan mobil mewah” koran itu bertuliskan januari 2014.

 “kau itu beruntung rudi karena kau tidak mengetahui terlalu banyak dan tidak bernasib seperti teknisi ini. Bapak itu adalah pebunuh keji dan kurasa pemuda ini telah mengetahui rahasianya terlalu banyak”

“Apa maksudnya ini”

“Itu jelas sekali rudi. Kau mungkin juga menyadarinya dari beberapa hal aneh. Buat apa orang membangun rumah kaca untuk tanaman-tanaman hias seperti itu. Terlalu mahal apalagi membayarmu sampai 25 juta 10 kali lipat dari pekerjaanmu yang biasanya bukan”
Ada 2 fakta yang ingin kuberitahukan.

“bahwa rumah yang kau tempati itu bukan rumah horor yang disana orang itu senganja menaruh kau disana karena mengunakan “presepsi” yah apa yang kau coba ceritakan berbeda dengan apa yang orang-orang coba tangkap yang akhirnya bayangan imajinasi mengubah fakta dan saat kau menceritakan detail yang kau ceritakan tentang rumah itu orang-orang akan berpikiran hal yang sama.

Kecurigaan ku adalah ketika kau memakai baju hangat akan tetapi tidak basah sedikitpun. Karena kalau kau benar-benar disitu kau harusnya basah kuyup karena hujan akan tetapi baju mu kering sekali

Yah hal ini juga diperkuat dengan kutemukan jejak kaki yang dalam ditanah dekat rumah itu yang menandakan seorang mengendong dirimu sendirian.yah agak susah menemukan jejak ini karena warga telah menginjak-injak sebagian jejak ini”

“Lalu kenapa kalo rumah itu bukan tempat aku melakukan pembuatan rumah kaca” kata rudi dengan ngotot

"Jawabannya adalah dia melakukan pembiakan ganja di dalam rumah putih itu.
Yah kemungkinan adalah bahwa noda tanah yang kau ceritakan disebabkan oleh karena bila tanaman ganja terlalu banyak terkena air maka dia akan mati dan rusak.
Ada beberapa alasan mengapa aku mengira itu adalah pembiakan ganja
Pertama adalah ketika kau bercerita kau terlelap saat kau di mobil dan juga di dalam tempat tidur ada beberapa efek yang sama ketika orang terkena efek ganja yaitu zat TCM akan mencegah seseorang utntuk bermimpi itu yang menyebabkan  kau tidak bermimpi sama sekali dan biasanya para penguna akan makan banyak .

Jadi kuminta kepadamu untuk membantu ini dan menyerahkan uang itu dan menjadi saksi.

Rudi akhirnya mengerti dan menerima semua penalaran dari suhu yo dan melaporkan semua kejadian tersebut.

Akhirnya mereka melapor

Setelah melapor mereka pun mau balik ke rumah suhu yo diperjalanan mereka bercakap-cakap.

“akhirnya setelah mengalami petualanagan yang gila akhirnya aku mengerjakan sesuatu yang sangat sia-sia”kata rudi

“ tidak sia-sia rudi”kata suhu yo

“maksudnya” rudi sedikit kesal dan kaget

“adit apa kau ingat pertanyaan  yang ku tanyakan padamu tentang seorang perbedaan penulis muda dan penulis tua?” suhu bertanya kepada gw

“yah aku ingat” jawabku

“ apa kau tahu jawabannya?” dia bertanya lagi mengacuhkan sejenak nada kesal rudi

“tidak suhu” kata suhu

“jawaban pertanyaan kalian berdua adalah sama yaitu adalah PENGALAMAN. Yah itu yang membedakan penulis tua dan muda dan yang membuat beberapa karya orang tua lebih hidup dan untuk mu  rudi gunakan pengalaman ini sebagai modal hidup kamu  untuk mengembangkan usaha kamu”


1 minggu kemudian bapak mardi tertangkap oleh polisi















PS : kalo ada yang salah tentang info ganjanya maklumin aje risetnya cuma dari interner.hahahaha

tapi seru kan. SUHU YO

Kamis, 12 Februari 2015

women


Hai kembali lagi kepada saya @adhityaiska seorang pakar cinta yang sudah mendapat gelar sebagai seorang sarjana S.J M.mi  atau dibacanya sebagai sarjana jomblo magister modus indonesia yah saya mendapatkan gelar ini dari kampus saya UNJ (Universitas Negeri Jomblo)

Kali ini saya akan menjelaskan kepada kalian tentang tulisan saya yang berjudul “pola prilaku wanita” yah tulisan yang memerlukan daya analisis yang sama tingginya dengan thesis tentang “pencemaran tambang terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar”

Tulisan ini dituliskan oleh saya seorang kaum adam yang mencoba mendeskripsikan mahluk hawa.dan dia membuat beberapa kesimpulan

1.Wanita tidak pernah puas

Pernah mendengar kasus sekarang namanya wanita meminta persamaan hak. “persamaan hak” bagaimana bisa seorang wanita meminta persamaan hak ketika wanita adalah mahluk superior bagi kaum adam.

Wanita adalah mahluk yang mempunyai keputusan mutlak dalam memilih laki-laki yang mau dekat 
dengannya. Saat kita mencoba dekat dengan dia wanita dapet menolak kita hanya dengan satu kesalahan. Misal hmmm dia jarang solat sampai kesalahan paling sepele orangnya sih baik, dan lucu juga tapi bulu keteknya pitak sebelah aku ga suka.

Wanita lah yang melakukan itu Jadi saat muncul dialog seperti ini.

oke deh lu boleh kenalan sama gw,

oke lu boleh jadian sama gw.

itu adalah 100%  hak wanita.

2.Cemburuan
Wanita adalah mahluk yang amat cemburuan

Oke, sebagai seorang laki-laki yang lahir di kota besar seperti jakarta acara kita pasti sangat banyak sekali acara. Ambil contohnya acara buka puasa bersama reunian SD. kalian para laki-laki pasti pernah mengalami situasi ini.

Kamu sudah punya pacar. Dan kamu adalah lelaki.  Kita pasti para lelaki pulang paling terakhir dan disitu  ada seorang teman wanita kamu yang pulang terakhir dan kebetulan sekali rumahnya itu berada di daerah tempat begal. Dan wanita itu rumahnya dekat sama kamu (yah sebenernya ga deket-deket banget sih tetep setengah jam dari rumah lu) wanita sudah melihat kearah kamu dengan memancarkan mata wanita yang lemah dan takut.

Dan pilihan dilematis pun terjadi.

a. Kalo ga lu anterin. Gw bakal di cap jahat sama temen-temen sd lu
      . b. kalo lu anterin nanti lu harus bersiap-siap akan amukan yang bakal pacar lu lakukan. 


Dan begini kira-kira dialog percakapannya kalo kita memilih B
Pacar    : kamu kemana aja baru pulang. Jam 12 ini loh.(nada sangat ketus)   
cowo    : Anu..Tadi aku?
Pacar    : Anu..anu apa? ( dengan nada semaki meninggi)
cowo    : tadi aku nganterin temen dulu si rani (kesalahan fatal yang sering dilakukan seorang laki-laki adalah terlalu jujur)
Pacar    : loh kok kamu anterin.. emangnya dia ga bisa pulang sendiri apa ?
cowo    : yah kan rumahnya deket sama rumah aku ga begitu jauh.
Pacar    : enak banget yah dia.bisa dianter pulang terus sama kamu.gara-gara deket
cowo    : bukan gitu tapi rumahnya itu kan daerah kelapa dua?kan serem.
Pacar    : yah salah sendiri kenapa harus rumahnya disitu suruh pindah rumahlah. Biar kamu ga usah cape-cape antar dia terus
cowo    : (diam, sambil menyadari bahwa pacar lupa beberapa faktor kecil  pertama nyari rumah atau tanah di jakarta itu udah susah. Kedua kalo pun ada Harganya MAHAAAAALLLL..)
Kamu kenapa jadi cemburuan begini??
Pacar    : aku engak cemburu ..Siapa yang cemburu?  menurut kamu aku cemburu? Menurut kamu aku cemburan sama kamu gara-gara nganterin dia ? ENGAAKK (kata dia yang dilakukan dengan nada tinggi yang bahkan pemain opera perlu melakukan latihan beberapa tahun untuk bisa mencapai tinggi nada itu)
3.Dominasi
Beberapa cewek sangat amat dominasi. Dalam hal berkehendak.
Contoh kasus.
Cewe : yang, ketemuan yuk kangen :)
Cowo : yah aku cape banget. Rumah kamu kan jauh. Lagian juga setiap hari juga ketemuan.
Cewe : ihh,kan kangen.
Cowo : kalo kamu kangen, kamu dong yang kerumah.
Cewe : ahh, ga mau kamu aja yang kerumah.
Cowo : kalo aku kerumah kamu. Takut aku kecapean
Cewe : kalo sebaliknya nanti aku dong yang kecapean
Cowo : Argghh......

4.Sensitifitas
Yah wanita adalah mahluk yang mempunyai sensitifitas yang sangat tinggi.
Cewe : yang lihat aku deh.
Cowo : (melihat), hmm kenapa?
Cewe : Aku gendutan ya?
Cowo : hmmm engak ( cowo sudah mulai belajar bahwa jangan terlalu jujur )
Cewe : masa kamu boong ahh ?
Cowo : hmmm iya sih dikit ( cowo emang ga pernah belajar dari kesalahan)
Cewe : JADI MENURUT KAMU AKU GENDUT
Cowo : loh??
Cewe : apa kamu liat-liat.
Cowo : tadi kan kamu yang nyuruh liat
Cewe : liatin aku gendut !!
Cowo : kamu punya obat panadol 500ml 5 butir
Cewe : buat apa?
Cowo : buat aku minum . mau bunuh diri.
Cewe : kamu kenapa mau bunuh diri, malu ya punya pacar gendut.
Cowo : argggggghh..

5.Kompleks
Wanita adalah mahluk yang sangat kompleks.
Cowo : kamu mau makan apa ?
Cewe : terserah kamu
Cowo : yaudah di Solaria aja mau?
Cewe : yaudah terserah.
Cowo : loh kok ga kamu makan.
Cewe : aku ga suka makan disini.
Cowo : loh kata kamu tadi “yaudah”
Cewe : iya tapi kan bukan berarti aku mau.
Cowo : jadi kalo kamu bilang yaudah berarti kamu “ga mau”
Cewe : yah belum tentu.
Cowo :ohh kalo gitu berarti kalo kamu “ga mau” berarti itu artinya kamu ”mau“
Cewe : yah belum tentu juga
Cowok  : ARRRRGGGGGGGGGGGGHHHHHHHHHHHHHH....

Pada akhir dari penulisan ini walaupun gw menuliskan sesuatu yang jelek-jelek kaum hawa. Tapi gw selalu percaya bahwa tanpa hawa sang adam akan merasa kesepian. Sang hawa diciptakan memang begitu indah karena memang sang adam dikodratkan untuk memujanya dan menjaganya.


Saya @adhityaiska yang sudah dikodratkan sebagai laki-laki